Hadiri Peringatan Isra Mikraj, Maryono Hasan Ajak Warga Doakan Kemajuan Kota Tangerang

{"remix_data":[],"remix_entry_point":"challenges","source_tags":[],"origin":"unknown","total_draw_time":0,"total_draw_actions":0,"layers_used":0,"brushes_used":0,"photos_added":0,"total_editor_actions":{},"tools_used":{"transform":1},"is_sticker":false,"edited_since_last_sticker_save":true,"containsFTESticker":false}

Kota Tangerang, – (Asta Cita Media)

Wakil Wali Kota Tangerang, Maryono Hasan, menghadiri Peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW, yang digelar di RT 02/RW 001, Kelurahan Pakojan, Kecamatan Pinang, Selasa malam (25/2/2025). Acara ini sekaligus menjadi momentum menyambut datangnya bulan suci Ramadan dan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-32 Kota Tangerang.

Dalam sambutannya, Maryono, menyampaikan apresiasi kepada seluruh masyarakat yang terus menjaga dan menguatkan syiar Islam di lingkungan masing-masing. 

Ia menekankan, kebersamaan dalam kegiatan keagamaan menjadi pondasi dalam membangun karakter masyarakat yang berakhlakul karimah.

“Semangat dari bapak dan ibu sekalian, para alim ulama, kiai, ustaz, ustazah, serta guru ngaji di kampung-kampung, menjadi kunci dalam membentuk generasi yang tidak hanya modern, tetapi juga berakhlakul karimah,” ungkapnya.

Maryono, menambahkan,  peringatan Isra Mikraj kali ini terasa lebih istimewa karena bertepatan dengan dua momentum besar, yakni perayaan HUT Kota Tangerang dan persiapan menyambut Ramadan.

“Dua peristiwa ini mengingatkan kita untuk terus berbenah, baik dalam membangun kota maupun dalam memperbaiki diri. Mari kita jadikan momen ini sebagai dorongan untuk menjadi masyarakat yang lebih baik, sejahtera, dan semakin berakhlakul karimah,” ujarnya.

Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk terus mendoakan agar Kota Tangerang semakin maju, berkelanjutan, dan sejahtera.

“Kebersamaan dalam membangun Kota Tangerang yang lebih baik di masa depan ada di tangan kita semua. Dengan semangat gotong royong dan kebersamaan, insya Allah Kota Tangerang akan terus berkembang menjadi kota yang berdaya saing dengan masyarakat yang religius dan berkarakter,” tutup Maryono.

(DL/Red)

Berita Terkait

Berita Lainnya

Dubes Rusia Adakan Acara Media Gathering dan Buka Puasa Bersama Pekerja Media

Jakarta, – (Asta Cita Media) Duta Besar Rusia untuk Indonesia, H.E. Mr. Sergei Tolchenov, menyelenggarakan…

Kapolres Metro Tangerang Safari Ramadan, Kunjungi Pengasuh Ponpes Daarul Anshor KH. Entis Sutisna

Kota Tangerang, – (Asta Cita Media) Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho…

Ada Senyum Ramadan di Kampung Vitnam, Ciputat

Tangerang Selatan, – (Asta Cita Media) Komandan Korem 052/Wijayakrama Brigjen TNI Zulhadrie S. Mara, M.Han.,…

Pembangunan Jalan Tol Serang-Panimbang Yang Dikerjakan Oleh PT Sino Road And Bridge Group Terus Berlanjut Di Tahun 2025, Termasuk Selama Bulan Puasa Ramadhan

Pandeglang, – (Asta Cita Media) PT Sino Road And Bridge Group terus mempercepat pembangunan Jalan…

Polisi Amankan 376 Butir Obat Terlarang Jenis Exymer dan Tramadol dari Dua Pelaku di Tangerang

Kota Tangerang, – (Asta Cita Media) Dua pelaku peredaran obat-obatan terlarang tanpa izin berinisial MR…