Pangkalan Bun, – (Asta Cita Media)
Bhabinkamtibmas Polsek Pangkalan Lada, Aipda Said Hodri menunjukkan kepedulian nyata terhadap kesejahteraan warga dengan mengadakan kunjungan edukatif di Desa Runtu, Kec. Pangkalan Lada, Kab. Kobar, Sabtu (15/02/2025) pagi.
Dalam kunjungan yang penuh keakraban ini, keduanya memberikan edukasi tentang budidaya ikan air tawar kepada Bapak Rahmuji, seorang peternak lokal.
Edukasi ini bertujuan untuk mendorong produktivitas perikanan sebagai langkah mendukung program pemerintah dalam mencapai swasembada pangan. Dengan teknik budidaya yang lebih baik, diharapkan peternak dapat memaksimalkan hasil produksi ikan mereka, sekaligus meningkatkan taraf hidup dan perekonomian desa.
Kehadiran aparat dari Bhabinkamtibmas ini bukan hanya simbol keamanan, tetapi juga dukungan nyata dalam upaya pembangunan ekonomi masyarakat.
(Adtambunan-Korwilkalteng).